Jumat, 30 September 2016

Cara Ternak Jangkrik Bagi Pemula


Cara Ternak Jangkrik Bagi Pemula
Cara Ternak Jangkrik Bagi Pemula

Jangkrik yang bernama latin Gryllidae Sp., merupakan kerabat dari belalang yang sering dibudidayakan sebagai pakan burung dan ikan. Tidak hanya sebagai pakan burung, serangga bersuara khas ini juga sering dibuat menjadi camilan karena terkenal memiliki nutrisi yang tinggi.

Selain menjadi pakan burung atau camilan, biasanya orang beternak jangkrik sebagai hewan aduan atau hewan koleksi karena suaranya dipercaya bisa mengusir tikus di rumah. Selain itu, cara beternak jangkrik yang mudah dan murah menjadi alasan beberapa orang membudidayakan serangga ini secara komersil.

Selain itu, dari segi ekonomi peluang beternak jangkrik cukup terbuka lebar mengingat semakin tingginya animo masyarakat memelihara ikan, burung maupun reptil. Jika Anda tertarik membudidayakan jangkrik, ada baiknya Anda menyimak ulasan cara ternak jangkrik bagi pemula berikut ini.

Cara Ternak Jangkrik

Meski beternak jangkrik terbilang mudah, namun bukan berarti Anda bisa langsung memulainya begitu saja terutama bagi Anda yang masih pemula dalam bidang ini. Untuk memulai membiakkan jangkrik sendiri, ikuti langkah-langkah persiapan cara beternak jangkrik adalah sebagai berikut :

a.    Melakukan Perencanaan

Seperti halnya memulai bisnis di bidang lainnya, beternak jangkrik juga memerlukan persiapan dan perencanaan, tidak bisa asal mulai begitu saja.

Oleh sebab itu, sangat disarankan untuk melakukan persiapan dan perencanaan terlebih dahulu mulai dari perhitungan jumlah modal yang dibutuhkan, harga perlengkapan untuk membuat kandang, biaya pembelian bibit, biaya pembelian pakan, biaya pemeliharaan dan yang tak kalah penting penentuan lokasi pembudidayaan.

Setelah semua hal tersebut dipersiapkan dan diperhitungkan, baru kemudian berlanjut ke langkah berikutnya yakni mempersiapkan kandang atau lokasi pembudidayaan jangkrik.

b.    Mempersiapkan Lokasi Kandang Jangkrik

Jangkrik, seperti halnya gangsir, merupakan hewan yang aktif di malam hari. Oleh sebab itu, pilih lokasi kandang yang teduh, bersikulasi udara baik dan jauh dari keramaian atau lalu lalang orang.

Hindari meletakkan kandang jangkrik di area yang banyak terkena sinar matahari karena akan mengganggu siklus perkembang biakan jangkrik.

c.    Membuat Kandang Jangkrik

Kandang jangkrik tidak memiliki ukuran baku. Anda bisa membuat kandang jangkrik berbentuk persegi panjang secara bersusun, berukuran panjang 120-200 cm, lebar 60-100 cm dan tinggi 30-50 cm atau berukuran berbeda sesuai dengan jumlah jangkrik yang hendak dibudidayakan dan dana yang tersedia.

Untuk menghemat biaya, gunakan triplek atau kayu sebagai dinding kandang dengan kerangka terbuat dari kaso. Jangan lupa untuk menambahkan kaki penyangga di bagian bawah kandang yang diberi minyak atau oli untuk mencegah tikus, semut maupun binatang lainnya masuk ke kandang.

Ketika membuat kandang, tambahkan tempat persembunyian jangkrik dari daun-daunan seperti daun pisang atau daun sukun. Dinding kandang juga bisa diberi lumpur sawah agar mengesankan seperti habitat aslinya.

Selain itu, beri lapisan kain kasa di salah satu dinding kandang untuk melancarkan sirkulasi udara dan menjaga kelembaban kandang. Agar jangkrik tidak merayap keluar kandang, sebaiknya lapisi bagian atas kandang dengan lakban.

d.    Memilih Bibit Jangkrik Unggulan

Setelah kandang jangkrik tersedia, kini saatnya Anda menyiapkan bibit atau indukan jangkrik. Anda bisa membeli bibit jangkrik ini di toko-toko penyedia pakan burung, pembudidaya jangkrik lain atau mencari indukan jangkrik langsung dari alam liar. Yang paling penting adalah pilih indukan yang sehat dan terlihat agresif.

Selain mempersiapkan prasarana, jangan lupa untuk selalu melakukan perawatan rutin dan memperhatikan pakan jangkrik agar jangkrik bisa tumbuh optimal.

Nah buat anda yang saat ini ingin beternak jangkrik, dan sedang mencari bibit atau telur jangkrik yang berkwalitas, silahakan hubungi kami

SMS/Telpon : 0856-5664-2692
Whatsapp : 0856-5664-2692
BBM : D1C76418
http://www.jualtelurjangkrik.com

Harga telur Jangkrik kami Rp 200.000 / kg. Kami melayani pembelian ke seluruh Indonesia.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar